Profil Ustadz
KH. Dr. Nur Hasyim Subadi, Lc. MA. merupakan Rois Syuriah PCINU Belanda lulusan salah satu perguruan tinggi Islam tertua di dunia yaitu Universitas Al-Azhar Kairo Mesir. Kyai Hasyim aktif sebagai pendakwah, penghulu, khatib Jumat, dan penceramah di berbagai komunitas muslim di Eropa, khususnya Belanda. Kyai Hasyim juga merupakan pengasuh kajian rutin Tombo Ati di Masjid Al-Hikmah Den Haag.
Riwayat Pendidikan
S1 Universitas Al-Azhar, Cairo, Mesir; S2 Islamic University of Europe, Rotterdam, Netherlands; dan S3 Al-Hurra University The Hague, Netherlands
Karir/Organisasi Muballigh Rabithah Islami, KSA (1997), Staf Protkons (BHI, Perlindungan WNI) KBRI Den Haag (2000-2003), Staf Konsuler (Kepenghuluan, Kependudukan WNI) KBRI Den Haag (2003-Sekarang), Ketua Yayasan Masjid Al-Hikmah Den Haag (2015-2023), Ketua Paguyuban Pegawai KBRI Den Haag (2018-2023), Rois Syuriah PCINU Belanda (2021-2025)